-->

Profil Hamba Tuhan

Foto saya
Jakarta, Indonesia
Seorang Hamba Tuhan yang memiliki kerinduan untuk dapat memberkati banyak orang melalui Pastoral Konseling, dengan berbagai hal dan cara, salah satunya adalah melalui fasilitas dunia maya (Internet). Riwayat Pendidikan Teologi: - Sarjana Theology (S. Th) jurusan teologi, 1999. - Master of Art (M. A) jurusan Christian Ministry, 2002. - Master of theology (M. Th)Thn 2010. - Doctor of Ministry (D. Min)Thn 2009. God Bless You All.

Pendahuluan

Shallom, selamat datang di blog saya Pdt. Denny Harseno, M. A., D. Min. Saudara, saya senang sekali jika dapat memberkati saudara sekalian melalui setiap tulisan-tulisan dan artikel-artikel yang ada pada blog ini. Jika saudara ingin membaca setiap tulisan-tulisan dan artikel-artikel terdahulu yang ada pada blog ini, saudara cukup memilih label daftar isi blog atau dengan memilih pada arsip blog yang ada di samping kiri blog ini, dan silahkan mengisi buku tamu blog saya dibawahnya, agar saya dapat mengetahui siapa saja yang telah berkunjung diblog saya. Terima kasih atas perhatiannya, Tuhan Yesus Kristus memberkati.

13 April 2009

Kecewa Bukanlah Akhir dari Masalah


Setiap dari kita pasti ada rasa kecewa, kecewa dengan sesama, kecewa dengan Tuhan. Suatu waktu pasti kita pernah memohon sesuatu kepada Tuhan, dan mungkin sampai saat ini belum ada jawaban dari Tuhan... dan mungkin pula malah tidak dijawab Tuhan...

Kita sebagai manusia memang bisa memohon, bisa berkehendak untuk meminta ini, meminta itu, tapi Tuhanlah yang menentukan, apakah itu baik buat kita atau tidak, Tuhan akan memberikannya kepada kita kalau hal itu baik.

Kadang kala kita merasa kok sudah berdoa kita masih gagal dalam ujian, dalam kerjaan, dan sering kita kecewa dalam hal ini..

Kita sering kecewa dan kadang pula menyalahkan Tuhan, kadang kita berpikir kita sudah tiap minggu ke gereja, kita udah ikut pelayanan, kita udah tekun mengikutiNya tapi kok hasilnya begini, kita sering kecewa dan meninggalkanNya.

Kita terlalu menganggap apa yang kita perbuat untukNya, kita memperhitungkan segala yang kita buat untuk Tuhan, pernahkah kita menyadari apa yang telah Tuhan berikan untuk kita ? Pernahkah kita memperhitungkan betapa besar KASIH Tuhan Allah Bapa yang mengutus PutraNya untuk menebus dosa kita....

Kita memang terlalu egois, kita hanya melihat apa saja yang kita buat... dan kita selalu SALAH kok kita selalu menyalahkan Tuhan, kenapa Tuhan yang jadi sasaran ? Memang kadang kita tidak bisa terima, jika ada sesuatu yang diluar kemampuan kita, seperti masalah perkosaan, pembunuhan, penghancuran seperti tragedi Mei lalu... tapi janganlah kita berpikir itu kehendak Tuhan, karena memang ada kuasa jahat yang selalu mencobai kita, kita harus percaya dan terus bergantung pada Tuhan.

Dalam hal berhubungan antara pria dan wanita pun demikian, misalnya saja dalam kegiatan PD dan gereja dimana ada ketertarikan antara satu dengan yang lainnya.. Lalu ternyata tidak bisa jadi pasangan, atau malah jadi pasangan tapi akhirnya putus, karena tau cewek/cowok tersebut ada di PD dan dia merasa kesal akhirnya dia berpikir ngak mau ke PD lagi karena ada cewek/cowok tersebut.
Dari kasus ini kita bisa liat siapakah yang salah ? dan siapakah yang terkena akibatnya ? Kita malah lari dari Tuhan hanya karena orang lain, kita tidak ikut PD/gereja karena orang itu ada disitu, kita bisa benci/kecewa ama orang itu tapi kok kita malah lari dari Tuhan dengan tidak mengikuti kegiatan untuk mendapatkan FirmanNya ?

Kecewa itu pasti dialami, tapi yang terpenting dari itu adalah BANGKIT, kita mesti bangkit dari kekecewaan, buat apa menyesali yang sudah lewat, buat apa dipikirin terus, kita bisa pikir saat itu dan kita renungkan terus kita bangkit, kita tau itu bukanlah akhir, kita jangan tenggelam, justru kita mendapatkan pelajaran berharga dari situ, dan jika kita bisa bangkit itu adalah pelajaran yang lebih penting, adalah lebih baik orang yang pernah gagal dan bisa bangkit.

Dalam alkitab pun kita tertulis tentang kekecewaan ini, bisa kita baca di ayat ayat berikut : Lukas 7 : 18-23
Markus 6 : 1-3
Mazmur 34 : 2

Bagi kita yang kecewa, kita pun harus sadar dan bangkit jangalah kita tenggelam dalam kekecewaan, janganlah kita lari dari masalah dan janganlah kita berpaling dari Tuhan Percayalah dan pasrahkan semuanya pada Tuhan

Tuhan memberkati....

0 komentar:

Posting Komentar